Serah Terima 122 Hadiah Sepeda dari Kapolda Sumatera Utara
- Jum'at, 31 Mei 2024
- Pesantren Darularafah Raya Kapolda Sumatera Utara
- Pesantren Darularafah Raya
- 0 komentar

Deli Serdang - Serah terima 122 hadiah sepeda dari Kapolda Sumatera Utara kepada Pesantren Darularafah Raya (31/05/2024).
Kapolda Sumatera Utara Bapak Irjen. Pol. Imam Agung Setya Effendi memberikan hadiah kepada santri dan dyah Pesantren Darularafah Raya berupa 122 sepeda yang sebelumnya telah dijanjikan saat menghadiri acara arafah berzikir peringatan hari santri nasional 2023 di aula al-Munawwarah Pesantren Darularafah Raya.
122 sepeda tersebut diantar langsung oleh pihak kepolisian dari Polda Sumatera Utara dan diterima langsung oleh Ust. H. Indra Porkas Lubis, M.A. yang disaksikan oleh perwakilan santri di aula al-Munawwarah.
Dalam sambutannya, Ust. H. Indra Porkas Lubis mengucapkan ribuan terima kasih kepada Kapolda Sumatera Utara atas hadiah yang diberikan serta berdoa agar kepolisian Sumatera Utara dimudahkan dalam segala urusan dan pekerjaan mengatur ketertiban daerah dan Negara.